The Spaghetti’s : Best Pasta and Woodfired Pizza in Town

869 pembaca

The Spaghetti’s | IG: @mr.spazz | šŸ  Mall Galaxy 3rd floor | šŸ  Grand City Mall 4th floor | šŸ  Plaza Surabaya 4th floor SURABAYA | 10.00-21.00

Calling all pasta lovers, ini dia spesialisnya pasta dan pizza di Surabaya, The Spaghetti’s. Tapi pizza di sini beda loh gaes, pizzanya spesial karena dimasak dengan cara woodfired, artinya dipanggang di tungku berbahan bakar kayu ala Itali. Doughnya (adonan) juga dibuat sendiri jadi rasa roti pizzanya lebih fresh dan crispy di saat yang sama. Coba kita kepoin ada pasta apa aja dan pizza apa aja di sini?

The Spaghetti's logoĀ  The Spaghetti's quote

Menu pasta yang pertama ada Napolitane Italian Rice (45k) yang terdiri dari nasi mentega ala Italia, saus barbeque pedas ala Napolitan, daging panggang, keju mozarella, dan juga telur mata sapi rebus setengah matang. Menu ini katanya mempunyai rasa otentik dari Italia, rasanya pasti fantastis nih gaes!

Pasta andalan selanjutnya ada Spaghetti Cordon Bleu (55k) yang terdiri dari spaghetti, taburan daging sapi dan irisan daging ayam dimasak cordon bleu yang di dalemnya ada keju mozarellanya. Dobel dagingnya, dobel senengnya deh. Itu ada keripiknya juga yah penampakannya, jadi makin kriuk yummy.

The Spaghetti's italian rice

The Spaghetti's Spaghetti Cordon Bleu

Menu yang selanjutnya ini menu spesial karena porsinya super jumbo dumbo sampe bisa dimakan buat 2 orang namanya Lasagna Black Burger (60k) yang berupa burger hitam sehitam arang (charcoal) dengan isian lasagna ala The Spaghetti’s, daging bacon asap, onion ring, dan telur mata sapi. Inovatif banget menunya, di mana pasta dan burger jadi satu jogresss. Yippii!

The Spaghetti's lasagna burger

Menu selanjutnya adalah woodfired pizza yang sudah kita bahas tadi, ada Carbonara Pizza (55k) yang toppingnya terdiri dari saus carbonara, irisan daging bacon, dan lelehan keju mozarella ini yang worth to try gaes.

Ada juga Japanese Nori Seafood Pizza (55k) yang toppingnya terdiri dari irisan nori (rumput laut khas Jepang) dan irisan daging ikan laut kemudian dilengkapi keju mozarella dan saus mayo. Kurang komplit apa gaes? Masih banyak menu pizza yang lain dan toppingnya nggak biasa, ada topping kare, ada topping sayuran juga. Ih wow sesuatu banget, nyesel kalo ngga ngincipin!

The Spaghetti's Pizza Carbonara

The Spaghetti's japanese nori seafood pizza

Sumber Foto: IG @mr.spazz

Next Post

Previous Post

© 2024 Foodsessive Surabaya

Aturan Pakai | Kebijakan Privasi